Fitness

Bagaimana Cara Mendapatkan Otot Perut Yang Diidamkan Semua Orang

2020-06-10
Di masa pandemik ini sebagian besar orang mempunyai banyak waktu karena harus diam di rumah. Bagi beberapa orang mungkin pernah terbesit ingin mempunyai perut yang berotot.

Apalagi jika kita melihat di media sosial banyak orang yang memposting dan memamerkan perut berotot mereka. Bisa jadi inilah saat yang tepat untuk mengejar impian itu.

Kenapa mempunyai perut berotot atau six pack menjadi hal yang didambakan banyak orang? Jawabannya adalah masyarakat menilai kalau orang kurus berarti meraka cantik atau ganteng, apa lagi jika mereka berbadan kurus dan berotot. Namun, bagaimana cara mendapatkan perut berotot atau six pack? Jawaban paling mudah adalah kita harus memiliki komposisi tubuh dengan kandungan lemak yang rendah. Kenyataannya untuk memilikinya tidak semudah itu, untuk mendapatkan otot perut perlu kerja keras & kedisiplinan yang tinggi. Berikut adalah beberapa langkah yang bisa dilakukan untuk mendapatkan six pack:

  • Cardio

Olahraga cardio adalah langkah awal yang penting untuk mendapatkan perut yang berotot. Lakukan olahraga cardio sebanyak 20 – 40 menit sehari atau 150 – 300 menit per minggu. Beberapa contoh olah raga cardio adalah jogging, berjalan atau berenang.

  • Olahraga untuk melatih otot perut

Perlu diingat olahraga melatih perut saja seperti crunch, bridges dan planks tidak cukup untuk mencapai six pack. Olahraga ini harus juga digabungkan dengan olahraga cardio & diet yang sesuai.

  • Tingkatkan asupan protein

Dengan meningkatkan konsumsi protein maka akan meningkatkan perasaaan kenyang lebih lama. Selain itu, protein juga membantu dalam membangun ulang otot & pemulihan otot setelah kita berolahraga. Beberapa contoh sumber protein yang baik antara lain daging merah, daging ayam, telur, biji-bijian serta kacang-kacangan.

  • Lakukan olahraga intensitas tinggi atau HIIT (High Intensity Interval Training)

Olahraga jenis ini meningkatkan denyut jantung sehingga meningkatkan pembakaran lemak. Bentuk paling sederhana dari olahraga ini adalah kombinasi berjalan dan berlari. Sebagai contoh kita bisa melakukan 1 set HIIT dengan rincian berjalan selama 5 menit dan  berlari selama 2 menit. Beberapa contoh HIIT yang lain antara lain jumping jack, burpees dan mountain climber. Kita bisa menggabungkan beberapa aktivitas ini untuk membuat olahraga HIIT yang sesuai dengan kemampuan masing-masing.

  • Minumlah yang cukup

Seperti yang kita ketahui air mempunyai fungsi sangat penting seperti mengeluarkan kotoran tubuh dan menjaga temperatur tubuh. Selain itu meminum air yang cukup dapat membantu meningkatkan proses metabolisme dan membakar lemak ekstra di perut, yang bisa memudahkan untuk mendapatkan six pack.

  • Kurangi mengonsumsi makanan proses

Makanan proses seperti potato chips, cookies, biskuit dan fast food biasanya mengandung kalori, karbohidrat, lemak & serta sodium yang cukup tinggi. Ditambah lagi makanan ini biasanya mengandung nutrisi penting seperti fiber, protein, vitamin dan mineral dalam kadar yang rendah. Mengurangi makanan ini serta menggantinya dengan makanan yang sehat dapat membantu untuk mencapai perut six pack.

 

Satu hal penting yang perlu diingat adalah jangan melakukan hal yang berlebihan jika ingin mendapatkan six pack. Proses ini memerlukan waktu yang lama dan tidak ada jalan pintas yang aman. Jika proses ini mengganggu kesehatan hentikan segera dan sesuaikan proporsinya agar tidak membahayakan kesehatan diri sendiri.

 

0 COMMENTS